Soal dan pembahasan Makrofag

Makrofag menjalankan fungsi pertahanan tubuh dengan cara menangkap bakteri dan kemudian menghancurkannya melalui mekanisme…………
a.       Melisiskan bakteri dengan lisosom
b.      Melubangi membran sel bakteri
c.       Menyelubungi bakteri dengan sekret
d.      Memecah bakteri secara mekanis
e.      Menyerap sitoplasma bakteri

Jawaban : A
Pembahasan:
Cara makrofag untuk menghancurkan (memakan) bakteri atau benda asing tersebut adalah dengan membentuk sitoplasma pada saat bakteri atau benda asing melekat pada permukaaan sel makrofag, lalu sitoplasma tersebut melekuk ke dalam membungkus bakteri atau benda asing. Tonjolan sitoplasma yang saling bertemu akan melebur menjadi satu sehingga bakteri atau benda asing akan tertangkap di dalam vakuola.  Lisosom yang memiliki kemampuan untuk memecah materi yang berasal dari dalam maupun dari luar akan menyatu dengan vakuola sehingga bakteri atau benda asing tersebut akan musnah.


Related Posts