Sebutkan ciri-ciri kebudayaan daerah dan nasional & contohnya

kebudayaan daerah biasanya memiliki ciri-ciri sebagai berikut:

1) bersifat khas kedaerahan;
2) setiap daerah memiliki sistem kekerabatan yang khusus;
3) setiap daerah memiliki pakaian daerah;
4) setiap daerah memiliki bahasa daerah.

Berikut merupakan contoh kebudayaan daerah yang diakui sebagai kebudayaan nasional di Indonesia.

1) Pakaian kain kebaya; pakaian kebaya pada awalnya merupakan pakaian yang berkembang di kalangan perempuan Jawa. Selanjutnya, dinobatkan menjadi pakaian nasional yang menjadi ciri khas perempuan Indonesia.

2) Bahasa Indonesia; bahasa Indonesia tetapkan sebagai bahasa nasional yang diambil dari bahasa Melayu dan dilengkapi dengan bahasa Sunda, Jawa, dan Minangkabau.

Terdapat beberapa ciri dari kebudayaan nasional sebagai berikut:
1) mengandung unsur-unsur budaya daerah yang bersifat nasional;
2) mencerminkan nilai-nilai luhur dan kepribadian bangsa;
3) mengandung unsur-unsur pemersatu dan menjadi kebanggaan bangsa Indonesia.


Related Posts