1. Rangkaian Gerakan Roll Belakang Tungkai Lurus, Handstand, dan Berdiri Kangkang
Cara melakukan gerakan rangkaian ini adalah sebagai berikut.
a. Dari sikap berdiri, kemudian segera mengguling ke belakang dengan tungkai lurus.
b. Selanjutnya melakukan gerakan handstand dengan kaki lurus.
c. Kemudian turun ke berdiri kaki kangkang.
d. Gerakan terakhir adalah punggung horizontal.Lakukan gerakan ini dengan bantuan alat matras.

2. Rangkaian Gerakan Loncat, Meroda, dan Keseimbangan Sikap Kapal Terbang
Cara melakukan gerakan rangkaian ini adalah sebagai berikut.
a. Dari sikap lari, kemudian meloncat ke atas.
b. Setelah kaki turun dilanjutkan melakukan gerakan meroda.
c. Gerakan terakhir adalah melakukan gerakan keseimbangan sikap kapal terbang.